Shalat-shalat
sunnah menurut tuntunan Rasulullah SAW (Bagian 8)
H.
Shalat sunnah Thahur
Shalat
sunnah Thahur ialah shalat sunnah dua raka'at yang dikerjakan sehabis wudlu,
dan dengan sirr (tidak nyaring).
Dari
Abu Hurairah RA, bahwasanya Nabi SAW bersabda kepada Bilal ketika selesai
shalat Shubuh, "Wahai Bilal, ceritakanlah kepadaku amalan yang paling
besar dan memberi harapan yang telah kamu kerjakan di dalam Islam. Karena aku
mendengar suara sandalmu di hadapanku di dalam surga". Bilal menjawab,
"Tak ada suatu amal yang banyak memberikan harapan selain daripada aku
tidak berwudlu dengan sesuatu wudlu, baik di waktu malam maupun siang,
melainkan aku mengerjakan shalat dengan wudlu itu dengan shalat yang ditetapkan
untukku (yaitu dua raka'at sunnah Thahur)".
[HR. Bukhari juz 2, hal. 48].
Dari
Abu Hurairah, ia berkata : Rasulullah SAW bersabda kepada Bilal ketika selesai
shalat Shubuh, “Hai Bilal, ceritakanlah kepadaku amalan yang paling besar
manfaatnya dan memberi harapan yang telah kamu kerjakan di dalam Islam. Karena
tadi malam (aku bermimpi) mendengar suara sandalmu di hadapanku di surga”.
Bilal menjawab, “Tidak ada suatu amal yang banyak memberikan manfaat dan
harapan di dalam Islam selain daripada aku tidak wudlu dengan wudlu yang
sempurna di waktu malam maupun siang melainkan aku mengerjakan shalat dengan
wudlu itu dengan shalat yang Allah tetapkan untukku (yaitu 2 rekaat shalat
sunnah thahur)”. [HR.Muslim juz 4, hal. 1910]
(Bersambung ke Bagian 9)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar